Detail Cantuman Kembali

XML

TESIS: AL-HIWAR DALAM SURAH YUSUF (SUATU ANALISIS MAKNA KONTEKSTUAL)


Tesis ini membahas tentang al-Hiwa>r dalam Surah Yusuf. Yang menjadi inti pembahasan dalam tesis ini adalah al-Hiwa>r dan analisis makna kontekstual, dengan susunan sub masalahnya sebagai berikut: format al-Hiwa>r dalam Surah Yusuf, serta bentuk makna kontekstual dalam Surah Yusuf.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Artinya, penelitian ini mengkaji dan mendeskripsikan tentang al-Hiwa>r dalam Surah Yusuf terutama mengenai format al-Hiwa>r dan bentuk makna kontekstual, peneliti menggunakan pendekatan semantik-makna kontekstual dengan menganalisa permasalahan yang akan dikaji. Tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan cara menelaah buku-buku yang berkaitan dengan judul pembahasan, selanjutnya mengambil data yang dianggap relevan dengan penelitian. Dalam menganalisis data, penulis menggunakan metode kualitatif. Adapun tekhnik analisis dan interpretasi data yang digunakan adalah deskriftif-makna kontekstual.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, dari sekian banyak ayat yang berkaitan dengan al-Hiwa>r pada setiap Surah dalam al-Q}ur’an, peneliti tidak mendapatkan secara khusus pembahasan tentang al-Hiwa>r secara komplit, terkecuali dalam Surah Yusuf ini, yang pada dasarnya Surah Yusuf memang merupakan Surah yang memiliki al-Hiwa>r secara komplit.
Pembahasan mengenai al-Hiwa>r tidak hanya pada Surah Yusuf saja, akan tetapi tentu terdapat pada Surah yang lain, begitu juga pembahasan tentang semantik-makna kontekstual yang merupakan pembahasan yang sangat luas, namun penulis mengharapkan agar supaya ada peneliti selanjutnya yang dapat mengkajinya secara sempurna dan lebih luas lagi.

HAMZAH LUKMAN - Personal Name
840 HAM a
840
Text
Indonesia
BAHASA DAN SASTRA ARAB
2015
PASCASARJANA UINAM
LOADING LIST...
LOADING LIST...