Detail Cantuman Kembali

XML

DISERTASI: KONTRIBUSI DUNIA MAYA DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI MAN MODEL GORONTALO


Pokok masalah pada disertasi ini adalah bagaimana kontribusi dunia maya dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik di MAN Model Gorontalo. Submasalah yaitu; Bagaimana gambaran penggunaan dunia maya di MAN Model Gorontalo? Bagaimana realitas prestasi belajar peserta didik di MAN Model Gorontalo? Bagaimana bentuk kontribusi dunia maya terhadap peningkatan prestasi belajar peserta didik di MAN Model Gorontalo?
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yakni mendeskripsikan hasil penelitian secara verbal, tanpa menggunakan prosedur statistik. Sedangkan pende-katan penelitian adalah pendekatan teologis normatif, pedagogis, psikologis, sosio-kultural, dan pendekatan manajerial. Sumber data dalam penelitian ini meliputi sumber data primer dan sumber data sekunder. Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari informan, sedangkan data sekunder, yaitu data yang diambil dari berbagai dokumen yang relevan dengan penelitian. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya penulis menganalisanya dimulai dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian, pertama, penggunaan dunia maya di MAN Model Gorontalo telah menjadi salah satu sumber pembelajaran, sebab guru dan peserta didik secara aktif memanfaatkan media internet sebagai media pembelajaran. Pada aspek lain penggunaan dunia maya di MAN Model Gorontalo dijalankan secara terbuka dan bertanggung jawab. Kedua, terungkap bahwa penggunaan media dunia maya telah meningkatkan prestasi belajar peserta didik. Fakta menunjukkan bahwa pengguna aktif dunia maya di MAN Model Gorontalo memiliki nilai di atas rata-rata Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan pada setiap mata pelajaran. Prestasi lainnya yang terungkap bahwa mereka yang selama ini aktif memanfaatkan dunia maya saat melakukan diskusi dan problem solving mampu memecahkannya secara cepat, tepat, dan akurat. Ketiga, menunjukkan bahwa penggunaan dunia maya telah memberikan banyak kontribusi di antaranya mudahnya siswa dalam mengakses tugas yang diberikan, melahirkan sikap mandiri di kalangan peserta didik sehingga pembelajaran menjadi aktif dan menarik. Di satu sisi, dunia maya telah membantu peserta didik di MAN Model Gorontalo, dalam mengakses berbagai ilmu pengetahuan dan informasi secara gratis, antara lain berita politik, ekonomi, teknologi, kesehatan, lingkungan, humor, cuaca, hobi, lapangan kerja, konsultasi, olahraga, promosi, dan berbagai topik lainnya.
Implikasi penelitian; (1) Penggunaan dunia maya di MAN Model Gorontalo menjadi contoh dalam proses pembelajaran di Gorontalo. (2) Mekanisme lain adalah adanya subsidi dari pemerintah untuk institusi pendidikan. Saat ini sudah diprogramkan oleh pemerintah dalam bentuk JARDIKNAS (Jaringan Pendidikan Nasional) yang akan didistribusikan dan dapat menjangkau semua sekolah. Ini tentu saja tidak mudah tetapi dilakukan secara bertahap. (3) Dukungan dari semua pihak sangat diharapkan, terutama peningkatan kualitas sumber daya manusia. Hal ini menjadi sebuah permasalahan yang sangat mendasar karena minimnya tenaga kependidikan yang mahir menggunakan komputer, sehingga sangat sulit untuk mengoperasikan layanan dunia maya. Solusi terbaik mengatasi masalah tersebut adalah dengan menggalakkan pelatihan komputer bagi tenaga kependidikan.

ROMMY BAU - Personal Name
370 ROM k
370
Text
Indonesia
PENDIDIKAN DAN KEGURUAN
2014
PASCASARJANA UINAM
LOADING LIST...
LOADING LIST...