Detail Cantuman Kembali
TESIS:KONSEP HUKUMAN DALAM PENDIDIKAN ISLAM
Masalah yang diangkat dalam tesis ini adalah konsep hukuman dalam
pendidikan Islam. Tujuan penelitian ini untuk (1) mengetahui pandangan Islam
tentang hukuman dalam pendidikan, (2) mengetahui bentuk hukuman dalam
pendidikan Islam, dan (3) mengetahui tentang penerapan hukuman yang tepat
dalam pendidikan Islam.
Untuk menjawab permasalahan di atas, maka penulis mengadakan
penelitian kepustakaan dengan pendekatan multidisipliner yaitu filosofis, teologis,
dan psikologis-pedagogis, dengan teknik pengumpulan data dalam bentuk
pengumpulan buku-buku dan informasi penting lain yang dianggap representatif
yang berhubungan dengan judul tesis.. Data berupa catatan-catatan yang
berhubungan dengan judul dianalisa dan dipilah satu demi satu untuk melihat
keterkaitan kemudian diuraikan agar didapat pengertian dan kesimpulan.
Setelah mengadakan analisis data, penulis menemukan adanya bentuk
hukuman dalam pendidikan Islam diaplikasikan dalam bentuk; (a) hukuman
dengan isyarat, (b) hukuman dengan taubikh (menjelekkan), (c) hukuman dengan
meninggalkannya (tidak mengajak berbicara kepada yang berbuat salah), (d)
hukuman dengan pukulan, (e) menyadarkan kesalahan dengan sanksi yang keras.
Jika terpaksa seorang guru harus menggunakan pukulan tangan, hendaklah dengan
pukulan tersebut tidak membahayakan dan bukan di daerah yang terlarang untuk
dipukul. Dan hendaknya proses hukuman dijalankan tetap dalam jalinan cinta,
kasih dan sayang.
Implikasi kajian yang dapat dilakukan adalah; diharapkan kepada pihak
yang berwenang agar senantiasa memberikan pembinaan terhadap tenaga
pendidik yang ada dengan akhlak dan moral, sekaligus kepada pihak pendidik
agar selalu membekali diri dengan pengetahuan khususnya tentang cara mendidik
agar dapat melaksanakan kewajibannya dengan penuh tanggungjawab
Muhammad Ridwan - Personal Name
2X7
2X7
Text
Indonesia
PENDIDIKAN ISLAM
2010
PASCASARJANA UINAM
80100206024 | 2X7 | Pascasarjana (KUNJUNGI PERPUS PACSA RUANG KARYA ILMIAH) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Repair |